Senin, 14 Desember 2015

Think positive and positive things will be happen



Ini adalah desain kaos yang saya buat untuk memenuhi tugas mata kuliah TI, memang desain ini terlihat sederhana, namun saya tonjolkan pada makna yang ada pada tulisan kaos tersebut. "Think positive and postive things will be happen", banyak sekali di antara kita yang selalu berpikiran negatif, entah itu pada teman, saudara, keluarga, atau bahkan pada Tuhan yang menciptakan kita. Sebagai contoh saja, biasanya ketika kita ditimpah musibah atau ada hal sulit yang sedang kita alami, kita berpikiran bahwa Allah tidak sayang kepada kita, padahal itu adalah hal yang salah. Dengan adanya cobaan atau ujian dari Allah, itu berarti kita masih mendapatkan perhatian dari Allah. Mungkin kita telah melenceng dari ajaran Allah, atau kita telah melakukan hal yang salah, oleh karena itu Allah mengingatkan kita melalui ujian tersebut.
Agama Islam selalu menganjurkan kita untuk selalu berpikir positif kepada Allah swt karena akan berdampak besar dalam kehidupan sesorang. Seperti yang ada pada surat dan hadist berikut ini: "Tuhanmu tiada meninggalkan kamu, dan tiada (pula) benci kepadamu." (Adh-dhuha: 3), serta "Aku sesuai prasangka hamba-Ku pada-Ku dan Aku bersamanya apabila ia memohon kepada-Ku" (HR. Muslim).
Oleh karena itu mari kita selalu berpikiran positif terhadap apapun dan siapapun, supaya hal positif terjadi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar